Badan Hukum | : | Yayasan AMIKOM Yogyakarta |
Berdiri | : | 11 Oktober 1994 |
Akte Pendirian | : | 17-Apr-08 |
Alamat | : | Jalan Ring Road Utara Condong Catur Depok-Sleman |
Telpon | : | 0274 - 884201 - 204 |
Faksimili | : | 0274 - 884208 |
Website | : | http://www.amikom.ac.id |
: | amikom@amikom.ac.id | |
Pengurus : | ||
Ketua | : | DRS. KALIS PURWANTO, M.M. |
Sekretaris | : | SIWININGTYAS AGUSTIN |
Bendahara | : | DRS. AUDITH M.TURMUDHI, M.M. |
Rektor/Ketua/Direktur | : | PROF. Dr. MOHAMMAD SUYANTO, MM. |
Pembantu/Wakil I | : | IR. RUM MUHAMAD ANDRI K RASYID, M.KOM. |
Pembantu/Wakil II | : | RAHMA WIDYAWATI, SE., M.M. |
Pembantu/Wakil III | : | DRS. MUHAMMAD IDRIS P, M.M. |
STMIK (Sekalah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer) AMIKOM atau yang lebih dikenal dengan nama AMIKOM adalah salah satu sekolah tinggi manajemen informatika dan komputer terbaik di Yogyakarta. AMIKOM yang beralamat di Jln. Ring Road Utara Condong Catur Yogyakarta memiliki beberapa Jurusan yaitu Manajemen Informatika (D3), Sistem Informasi (S1), Teknik Informatika (D3) dan Teknik Informatika (S1). Dari semua jurusan yang ada AMIKOM telah mencetak generasi anak bangsa yang berkompeten di bidangnya, seperti di dunia industry animasi, broadcasting, rekayasa perangkat lunak, networking, IT konsultan dan masih banyak lagi.
AMIKOM Yogyakarta juga telah mendapatkan berbagai penghargaan internasional sepeti 2 Best E-Practice Asia Pacific Economic Cooperation Digital Opportunity Center (ADOC), 6 Nominated Asua Pasific Information & Comunication Technology Award (APICTA), 1 Nominated Urbanimation International Award, 1 Best Enterprenership ASEAN Development Citra Award, 1 The Best Website Asia Pacific Tourism Promotion Organization, 1 Winner of the Oto Web Contest, 1 Finalist representing Indonesia for ASEAN Song Festival dan 1 The Winner of Techscape Anniversary Web Contest.
Kampus Ungu adalah sebutan lain dari AMIKOM Yogyakarta karena gedung-gedung yang terdapat disana berwarna ungu. AMIKOM mempunyai beberapa unit gedung, yang terdiri dari gedung UNIT I sampai dengan UNIT VI dan ditambah lagi Student Center. Ruang kelas dan LAB yang dilengkapi AC dan alat pengajaran multimedia menjadikan pembelajaran lebih nyaman dan kondusif.
Berbagai LAB dan fasilitas untuk menunjang pembelajaran juga telah tersedia seperti Lab. Broadcasting, Lab. Multimedia & Grafis, Lab. Sistem Operasi & Jaringan, Lab. Aplikasi & Komputer Dasar, Lab. Programming, Lab. Hardware Software & Elektronika, Perpustakaan dan Klinik Kesehatan.
Difasilitasi dengan para pengajar dan dosen yang professional dan ahli dibidangnya menjadi kunci utama dari kesuksesan anak bangsa untuk mencapai cita-citanya. Berbagai prestasi tidak hanya diperoleh oleh mahasiswa AMIKOM melainkan juga para pengajar dan dosen. Dosen-dosen AMIKOM Yogyakarta sudah banyak yang membuat beberapa buku dan diharapakan buku-buku tersebut dapat digunakan di instansi pendidikan IT di Indonesia.
Silahkan berkomentar dengan bijak dan sopan :)